CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Minggu, 03 Juni 2012

Hujan membawa pesan allah untuk kita :)


Hujan ternyata penuh inspirasi dan motivasi. Subhanallah...

Dalam hidup, semua asa, mimpi, dan cita kita memanglah tak selalu sama dengan yang kita harapkan, namun perbedaan itu bukanlah alasan kita untuk berhenti apalagi mundur tanpa tindakan dan motivasi...

Hujan... Rintiknya akhir-akhir ini sering menghiasi bumi, dengan rinainya yang menuai nada, berjuta rasa hadir dalam balutan hujan. Ada yang menikmati, berdiam diri, ataupun berkeluh kesah tatkala bulirnya menghampiri turun menghiasi semesta. Ada berjuta imajinasi yang tertuai melalui rintiknya, takut, gelisah, sedih, marah, dan sebagainya...

Hmmm... Hujan itu ibarat kehidupan dan warna warninya, secara tidak sadar ataupun disadari, banyak pelajaran berharga yang terlahir dari hujan. Hujan yang terkadang disertai dengan guntur, angin kencang, bahkan badai, ibarat sisi kehidupan dengan sahabatnya, terkadang dalam hidup kita menjumpai banyak sahabat, ada senyum, air mata, tawa, dan lainnya. Begitupun dengan hujan, yang bersahabat dengan fenomena alam yang menyertainya, tapi hujan mengajarkan kita untuk menerima, namun tetap memberikan manfaat melewati sebab ia tercipta, salah satunya menjadi salah satu fungsi penting struktur kehidupan, yakni air.

Kita bisa belajar dari hujan, untuk belajar bersyukur, dan tetap memberikan arti dimanapun ia menjatuhkan rintik airnya, di sungai, gunung, genteng, sawah, bahkan di comberan sekalipun, ia tidak pernah berkeluh kesah, sekalipun jatuh di tempat yang bersih ataupun kotor, namun lewat terciptanya ia mengisyaratkan dimanapun dan kapanpun, semua memiliki manfaat, dan dari sisi terkecil, banyak perubahan besar yang bisa dilakukan, selama kita terus berjuang dan pantang putus asa menghadapinya.

Ketika rintiknya menghiasi alam, saat disisi lainnya banyak keluhan, kecewa, atau bahkan marah, cobalah sejenak melihat sekitar, banyak dari kita yang justru menikmatinya, menjadikan ladang untuk menjemput rizkinya, menjajakan payung, menjajakan makanan,dsb, bahkan banyak tubuh2 kecil yang ikut andil dengan nampak gemetar kedinginan, namun suaranya terdengar lantang, dan tetap semangat, melihatkan senyumnya, di balik lukisan hujan.

Hujan memotivasi untuk menghargai waktu, menuai semangat penuh untuk menghadapi masa, karena hujan pun tak selamanya, pasti ada masa dimana ia berhenti dan kehidupan menjadi normal kembali, seperti hidup, uji, dan perjuangan.
Semua masa memiliki waktu, tidak ada yang abadi, selama malam masih diliputi pagi. selama matahari kembali bersinar menghiasi bumi, terdapat banyak hikmah yang dapat kita petik dari kehidupan. Janganlah kita berputus asa, sebab semua memiliki masa, menuai cerita bagi hidupmu, bukankan pengalaman menjadi guru terbaik? untuk dirimu, dan bisa kau bagi untuk yang lainnya jua. Tetaplah semangat, menghadapi warna warni kehidupan.

Bersabarlah, berjuanglah, banyak hikmah yang bisa kau petik, belajarlah jua dari damainya hujan tatkala rintiknya menjadi nada yang indah, bak dendangan alam, yang menghiburmu, menghibur kita, sejenak menciptakan damai, dan menentukan langkah bijak untuk berjalan bersama waktu.

Belajar dari hujan :)
Maha Benar Allah yang telah memperlihatkan tanda-tanda kebesaranNya di balik segala sesuatu ciptaanNya…
Salam semangat untuk semua, kita BISA!!!^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar